Cianjur, Jawa Barat – DMC Dompet Dhuafa bersama tim unit Dapur Keliling (Darling) membuka pos hangat untuk penyintas gempa Cianjur di Pengungsian Taman Prawatasari, Cianjur, Selasa (22/11/2022).
Sebanyak 700 penerima manfaat yang menunggu antrean di depan darling untuk mendapatkan layanan gratis berupa makanan dan minuman.

“Kami (DMC Dompet Dhuafa) hadir untuk membantu penyintas gempa Cianjur dengan menyediakan kebutuhan pangan berupa makanan dan minuman gratis melalui Dapur Keliling” tutur Haryo Mojopahit selaku Chief Executive DMC Dompet Dhuafa
“Hingga hari ini (23/22/2022), total ada 700 penerima manfaat dari layanan darling dan 170 penerima manfaat dari layanan kesehatan gratis”, lanjut Haryo
Lukman, warga Kampung Tapal Kuda Babakan Pos, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, Cianjur merupakan salah satu penerima manfaat darling menceritakan detik-detik terjadi gempa Cianjur.

“Awalnya saya lagi dagang jajanan keliling di sebelah masjid, terus saya dengar ada suara duooor dan saya lihat masjidnya seperti terbalik, lalu saya buru-buru pulang ke rumah untuk cek anak-anak di rumah,” jelas Lukman
“Sampai rumah, alhamdulillah aman tapi rumah sudah retak dan rumah tetangga dindingnya sudah pada roboh, atapnya berantakan,” lanjut Lukman
Pukul 19.00 WIB (21/11/2022), warga Kampung Tapal Kuda sudah mulai di evakuasi ke lokasi-lokasi pengungsian.
“Alhamdulillah saya dan anak-anak selamat dan malamnya sekitar pukul 7 malam kami di evakuasi oleh ambulance dan mengungsi di sini,” tutur Lukman salah warga Kampung Tapal Kuda

Lukman salah satu penerima manfaat merasa terbantu atas adanya layanan Dapur Keliling ini.
“Cukup membantu sekali, makanan dan minuman juga lengkap tersedia. Tapi kami juga membutuhkan selimut, tenda karena semalem hujan, angin kencang dan kedinginan. Dan pakaian untuk anak-anak,” ucap Lukman
“Saya berharap ada tambahan sumbangan untuk kami yang tinggal di lokasi pengungsian,” tutup Lukman salah satu penerima manfaat darling.