CIANJUR, JAWA BARAT – Sejak terjadinya gempa yang mengguncang Cianjur, para penyintas yang terdampak gempa masih membutuhkan bantuan, masih ada banyak kebutuhan yang belum terpenuhi.
Melihat hal itu, Dompet Dhuafa bersama Wardah, Kahf, dan Paragon Corps datang ke lokasi Gempa Cianjur, tepatnya di Kp. Awilarangan Kidul, Desa Benjot, Kec. Cugenang, Kab. Cianjur, pada Kamis (24/11/2022), untuk melihat langsung dampak bencana serta membagikan bantuan berupa vitamin C, alat mandi, dan donasi bantuan sebesar Rp100.000.000,- (seratus juta rupiah) yang akan disalurkan untuk pembangunan tenda darurat bagi para penyintas gempa.
Dalam kesempatan ini turut hadir Yogi Zulvianto atau yang sering disapa Oghel, Public Relations Kahf Wilda Arginisa, Eko perwakilan dari Paragon, serta Suci Nuzleni Qadarsih selaku General Manager Marketing Communication Dompet Dhuafa. Mereka hadir untuk terjun langsung membantu para korban di sana.
Akibat gempa yang terjadi membuat sebagian besar rumah warga rusak, sehingga mereka terpaksa mengungsi di tenda atau pos-pos bencana yang ada. Tidak sedikit dari mereka yang kekurangan kebutuhan pokok.
“Warga di sini masih membutuhkan perlengkapan untuk bayi seperti minyak kayu putih, tisu dan lain-lain,” ucap Oghel.
Tidak hanya memberikan bantuan, Oghel, Wilda dan Eko juga mengajak para warga yang terdampak bencana mengobrol bersama. Senyum sumringah terpancar dari wajah mereka, bukan hanya karena merasa terbantu oleh Dompet Dhuafa, tetapi juga terhibur.
Sejauh ini, Dompet Dhuafa masih terus memberikan bantuan, salah satunya melalui Dapur Keliling (Darling), hasil kerja sama antara Dompet Dhuafa dengan Wardah. Dengan adanya Darling ini, masyarakat merasa terbantu karena Darling menyediakan kebutuhan berupa makanan pokok. Dompet Dhuafa bersama Oghel, Wilda, dan Eko juga turut mengunjungi Darling untuk melihat dan membantu langsung proses pembuatan makanan dan minuman yang akan diberikan kepada warga sekitar secara gratis.
“Hadir kita pada hari ini semoga bisa membantu meringankan beban saudara-saudara kita, dan semoga apa yang kita berikan hari ini dapat bermanfaat,” ungkap Wilda.
Oghel pun berharap semoga wilayah yang terkena dampak bencana Gempa Cianjur ini lekas pulih kembali.
Sejalan dengan hal tersebut, Suci berterima kasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu.
“Terima kasih kepada Paragon telah ikut membantu bersama Dompet Dhuafa untuk bisa membantu masyarakat Cianjur yang tedampak bencana. Dompet Dhuafa membuka seluas-luasnya kolaborasi bersama masyarakat untuk bisa terus membantu warga Cianjur agar bisa bangkit kembali,” tandas Suci.