Lumajang, Jawa Timur—(09/12/2021) Semangat kerelawanan bisa berbentuk macam rupa. Semua orang memiliki semangat kerelawanannya masing-masing. Salah satu orang yang memperlihatkan semangat kerelawanannya tersebut ialah Siswanto.
Pria yang bertempat tinggal di Dusun Sumberwuluh Tengah ini rela menjadikan rumah pribadinya menjadi salah satu Posko Penanggulangan Bencana Erupsi Semeru Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa.
“Ya namanya manusia itu kita harus saling tolong-menolong. Menurut saya, kemampuan saya di sini. Jadi saya bisa bantu di sini,”terang Siswanto.
Tidak jarang Siswanto dan istri suka terlibat di dalam aktivitas posko DMC Dompet Dhuafa. Baik menjadi koki Dapur Umum atau Dapur Keliling maupun hal lainnya.
“Harapan saya semoga ini mempererat persaudaraan dan juga semoga para relawan sehat serta semangat selalu. Sedangkan yang terkena musibah tolong diberikan ketabahan sebesar-besarnya,”tambahnya.
Adapun alamat lengkap posko penanggulangan respons bencana erupsi Semeru berada Dusun Sumberwuluh Tengah, Ds Sumberwuluh, Kec. Candipuro, kab Lumajang.
“Kalau manusia tidak saling menolong lalu siapa lagi yang akan menolong nantinya?” tutup Siswanto.